Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati, Hj. Muntamah, MM, M.Pd
JurnalSatu.id – PATI, – Anggota DPRD Kabupaten Pati, Hj. Muntamah mengimbau kepada semua siswa untuk kembali fokus mengikuti kegiatan belajar di sekolah setelah libur panjang Idul Fitri 1445 Hijriyah selesai. “Liburan panjang yang diterapkan di lingkup pendidikan adalah mulai tanggal 8 hingga 15 April 2024. Artinya, besok pagi, siswa siswi harus sudah mulai aktif belajar di bangku sekolah lagi,”n ujar Muntamah.
Anggota Komisi D yang membidangi dunia pendidikan itu berharap orang tua atau wali murid mengingatkan anaknya untuk mempersiapkan diri mengikuti pembelajaran di sekolah. “Harapan kami, siswa siswi semangat kembali, apalagi saat ini sudah menghadapai test semester atau kenaikan kelas,” sambungnya.
Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengajak siswa untuk lebih giat belajar, agar dalam menghadapai test akhir semeter atau kenaikan kelas mendapatkan hasil yang maksimal. Sedangkan, lanjut Muntamah, bagi yang menghadapi ujian atau asesmen, juga dapat mempersiapkan diri agar mendapatkan hasil terbaik sesuai harapan.
Aktivis perempuan dari Pati utara ini pun mengajak pihak guru atau pendidik untuk kembali fokus pada utamanya dalam mengajar anak didik, agar anak-anak dapat memperoleh ilmu dan pengetahuan sebagai bekal untuk menghadapi kehidupan di masa depan.
“Untuk para guru atau pendidik, harus tetap fokus pada tugas mengajarnya agar anak-anak dapat benar-benar memperoleh pengetahuan sesuai dengan yang diharapkan,” pungkasnya. (Adv)
Jepara – jurnalsatu.id Pengadilan Negeri (PN) Jepara menggelar sidang pertama/perdana praperadilan terkait sah atau tidaknya…
BLORA – JurnalSatu.id, Advanta Seeds Indonesia menggelar Advanta Innovation Center (AIC) di Desa Pelemsengir, Kecamatan…
Jepara - jurnalsatu.id Kepolisian Resor (Polres) Jepara, Polda Jawa Tengah, melalui Tim Patroli Presisi Siraju…
Jepara - jurnalsatu.id Kepolisian Resor (Polres) Jepara, Polda Jawa Tengah, kembali menggelar kegiatan sosialisasi (P4GN)…
PEKALONGAN - JurnalSatu.Id, Proyek pembangunan Gedung Inspektorat Daerah Kota Pekalongan senilai Rp. 5,49 miliar yang…
Jakarta - jurnalsatu.id Badan Gizi Nasional (BGN) menyebut dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) untuk…