Hadiri Rakercabsus PDIP Jepara, Andika – Hendi Bakar Semangat ” Kader PDIP Jepara Harus Optimis”

Jepara – jurnalsatu.id

Pasangan calon Gubernur Jawa tengah Andika Perkasa dan Dr. H. Hendrar Prihadi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hadir di Jepara menyapa secara langsung kader- kader Partai Demokrasi Indonesi Perjuangan dalam acara Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Partai Demokrasi Indonesia yang digelar pada Sabtu, 7 September 2024 di Aula Gedung Haji Jepara.

Pasangan calon Gubernur Jawa Tengah tersebut tiba di kantor DPC PDIP Jepara untuk transit dan melanjutkan menuju lokasi acara Rakercabsus. Keduanya menggunakan Kendaraan Taktis (Rantis) Ringan buatan dalam negeri (buatan Indonesia) menuju lokasi bersama pengurus DPD PDIP Jawa Tengah dan DPC PDIP Jepara serta kader PDIP Jepara.

Andika Perkasa mengucapkan terima kasih kepada pengurus DPC PDIP Jepara dan seluruh kader atas sambutan kedatangannya. Andika juga memberikan semangat kepada kader PDIP Jepara untuk optimis menang. Mengenai target kemenangan yang ditanyakan, Andika menjawab dengan tegas bahwa tidak memiliki target apapun dan menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat Jawa Tengah.” mengenai kemenangan kita serahkan kepada warga masyarakat Jawa tengah saja yang terpenting kita berusaha semaksimal mungkin dengan mesin partai yang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya dengan seluruh simpatisan yang ada ” jelas Andika

H. Sumanto selaku sekretaris PDIP Jateng meminta PDIP Jepara untuk memenangkan pilkada Jateng. “Kita berjuang bersama untuk pemenangan pilkada Jepara dan propinsi dengan semangat juang yang tinggi. Kita harus solid dalam memenangkan pilkada serentak nanti karena kita memiliki calon calon PDIP terbaik,” ucapnya.

Acara Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) dihadiri pasangan calon Gubernur Jawa Tengah Andika Perkasa – Hendi, perwakiln DPD PDIP Jawa Tengah, Pengurus dan anggota DPC PDIP Jepara, PAC se- Kabupaten Jepara dan Organisasi Sayap PDIP Jepara.

Seluruh peserta Rakercabsus yang hadir sangat antusias menyambut pasangan Calon Gubernur Jawa Tengah tersebut dan optimis akan membawa Andika Perkasa – Hendi menjadi Gubernur Jawa Tengah. Acara berjalan lancar tanpa hambatan apapun.

Andri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *