Jepara – jurnalsatu.id
Mendekati Pilkada serentak bulan Nopember 2024 mendatang, membawa situasi politik di Jepara sangat menarik untuk diikuti perkembangannya. Bahkan terbilang sedikit sulit untuk diprediksi. Kejutan-kejutan mulai terlihat. Kejutan luar biasa datang dari Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) Jepara. Mereka hadir pada Deklarasi Pemenangan Gus Nung – Mas Iqbal bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jepara pada Sabtu, 21/09/2024 bertempat di Gedung Wanita
Aula Gedung Wanita Jepara dipenuhi peserta dari pendukung dan simpatisan Gus Nung – Iqbal. Mulai dari kelompok relawan kordes, korcab, korlap, relawan guru honorer, guru ngaji dan msh banyak relawan dan pendukung Gus Nung – Iqbal yang hadir. Gegap gempita terdengar dari Yel – yel dukungan penuh semangat untuk mendukung kemenangan Paslon tersebut.
Ada yang menarik saat deklarasi pemenangan Gus Nung – Iqbal. Terlihat rombongan Gerakan Pemuda ka’bah Jepara yang dikomando langsung oleh Ketua GPK Jepara Gus Faruq Fanani mendeklarasikan dukungannya untuk kemenangan Paslon Gus Nung – Iqbal.
GPK yang merupakan sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memilih mendukung paslon Gus Nung – Iqbal. Dalam sambutannya Gus Faruq menjelaskan alasannya memilih paslon tersebut ketimbang paslon yang diusung Partainya. ” Kami mengambil jalur ini karena fatwa ulama. Kami yakin fatwa itu amanah besar dan tidak sembrono,” tambah Gus Faruq. pihaknya mengambil sikap berbeda dengan PPP karena fatwa ulama. Diketahui, dua hari lalu, KH Muhammad Wafi Maimun atau Gus Wafi, putra almarhum KH Maimoen Zubair telah memberikan perintah kepada GPK Jepara agar mengawal Gus Nung-Iqbal.
Gus Faruq berharap agar seluruh tim pemenangan, relawan, PKB dan NasDem berani melawan gerakan lawan. Namun tentu saja dengan prinsip nilai luhur. ” Kami yang bukan dari PKB atau NasDem saja berani bersikap. Mestinya teman-teman harus lebih berani dari kami. Setelah ini pulang, ajak keluarga dan tetangga untuk memenangkan JUARA,” tegasnya
Gus Nung menyampaikan terima kasih atas dukungan dari GPK Jepara. Sebagai bentuk terima kasih, Gus Nung – Iqbal memberikan hadiah berupa kaos dukungan Gus Nung – Iqbal kepada Gus Faruq dan seluruh anggotanya.
Saat memberikan sambutan, paslon Gus Nung – Iqbal disambut dengan semangat yel – yel dukungan oleh seluruh peserta yang hadir dan mengangkat poster dukungan kepada paslon tersebut. Acara deklarasi Kemenangan Gus Nung – Iqbal berjalan lancar penuh semangat dari peserta.
Andri