Bupati Pati Pimpin Pemutakhiran Data Sosial untuk Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

PATI – JurnalSatu.id, Bupati Pati, Sudewo, memimpin langsung kegiatan Pemutakhiran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan Data Terpadu Sistem Elektronik Nasional (DTSEN) yang berkaitan dengan evaluasi dan penonaktifan peserta Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK). Kegiatan ini digelar di Pendopo Kabupaten Pati, Senin (21/7), dan dihadiri berbagai unsur terkait.

Advertisements

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para petugas Program Keluarga Harapan (PKH), Badan Pusat Statistik (BPS), Asisten Pemerintahan dan Kesra, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, camat, kepala desa, serta operator data dari tingkat desa dan kelurahan.

Dalam arahannya, Bupati menekankan pentingnya pemutakhiran data sebagai langkah strategis untuk menjamin ketepatan sasaran program bantuan sosial.

“Data yang akurat menjadi dasar utama dalam memastikan bahwa bantuan diterima oleh mereka yang benar-benar berhak. Yang layak harus masuk, dan yang tidak layak harus dikeluarkan,” tegas Sudewo.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Menteri Sosial dan harus diselesaikan sebelum batas waktu yang ditetapkan, yaitu akhir Juli 2025.

“Ini adalah pekerjaan yang harus diselesaikan segera. Maka saya minta seluruh petugas PKH, camat, kepala desa, dan operator desa untuk aktif dan sigap dalam proses pemutakhiran ini,” ujarnya.

Lebih dari sekadar administrasi, Bupati menekankan bahwa kegiatan ini menyangkut nilai-nilai keadilan dan kemanusiaan.

“Pemutakhiran ini bukan hanya soal data, tapi soal rasa keadilan bagi masyarakat. Jangan sampai yang berhak malah terlewat, sementara yang tidak berhak terus menerima manfaat,” pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *