Ketua DPRD Kabupaten Pati, H. Ali Badrudin, SE

Ketua DPRD Pati Berharap Pemerintah Pusat Ikut Sempurnakan Tambat Kapal Juwana

PATI – Kilasfakta.com, Pada musim penghujan sepertinin, sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Pati menyorot terhadap banyaknya kapal yang parkir di sungai Juwana. Legislator menilai, kapal-kapal yang berlabuh di sepanjang sungai Silugonggo Juwana berpotensi menghambat aliran sungai, dan bisa menimbulkan penyebab banjir.

Terkait hal tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Pati Ali Badrudin, SE menyebut, bahwa kolam tambat kapal di Juwana sudah dibangun, namun belum sempurna. “Kolam tambat kapal di Juwana sudah disediakan, namun belum sempurna dalam penyelesaiannya. Ini juga membutuhkan anggaran yang cukup besar dari APBN,” terang Ali.

Kader Partai Demokrasi Indoensia (PDI) Perjuangan ini menjelaskan, selama ini kapal memang banyak dilabuhkan di sungai Juwana. Karena banyak, lanjut Ali, maka berpotensi menghambat aliran air sungai Siluginggo Juwana. “Sementara, parkirnya kapal di kali Juwana ditata yang baik, yaitu berjejer satu lapis di sepanjang sungai, sehingga tidak memenuhi sungai dan memblocking aliran sungai, yang juga dapat berpotensi menyebabkan banjir,” tandasnya.

Lebih lanjut, wakil rakyat dari Pati selatan ini berharap, Pemkab Pati melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat terkait dengan penyempurnaan pembangunan tempat parkir kapal di seputar pulau Seprapat Juwana tersebut. “Untuk penyempurnaannya, perlu campur tangan pemerintah pusat,” tegasnya.

Ali pun berharap, para pihak terutama para pemilik atau pengelola kapal dapat menyadari hal tersebut, sehingga bisa bekerjasama dengan baik dalam hal penataan parkir kapal untuk sementara waktu. “Ini juga untuk kepentingan bersama, sambil menunggu sempurnanya proyek kolam tambat kapal tersebut,” tutupnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *